Selamat Membaca
Mengapa harga jasa bikin website mahal?
Sebagai penyedia jasa dalam hal ini pembuatan website, tentu saja kita sering menemukan calon klien yang mengeluhkan soal biaya dari jasa kita yang mereka anggap mahal bahkan parahnya mungkin ada yang sampai membanding-bandingkan dengan penyedia jasa serupa baik dari sisi biaya dan lama pengerjaan. Sebenernya ada beberapa faktor kenapa ada penyedia jasa yang mahal bahkan hingga puluhan dan ratusan juta dan ada penyedia jasa murah dengan harga ratusan ribu bahkan sampai extreme hingga puluhan ribu, ada yang proses penggarapannya membutuhkan waktu dari berminggu-minggu hingga berbulan-bulan dan adapula ada yang menggarap dengan waktu cukup beberapa hari bahkan beberapa jam.
Baik, kami tidak akan mebahas terlalu melebar tapi kami akan membahas yang sesuai atau berhubungan dengan Uwais Code saja. Yups, tak jarang beberapa calon pelanggan batal menggunakan jasa yang kami sediakan dengan alasan mahal. Ini wajar karena mungkin sebelum mereka bertemu dengan kami mereka bertemu terlebih dahulu dengan penyedia lainnya yang mungkin jauh lebih murah.
Rega mawa rupa #
Rega mawa rupa, sebuah peribahasa jawa yang kurang lebih memiliki arti “harga mahal sudah tentu kualitasnya pun terjamin”. Kualitas disini bisa berupa hasil karya yang terjamin dari sisi originalitasnya, layanan baik petunjuk maupun maintenance atau beberapa faktor lainnya. Sebagai contoh, kami sering melihat sebuah template website yang digunakan dibeberapa website dan karena penasaran kami coba buka website si penyedia template dan disitu harga templatenya sangatlah murah sekitar 150 hingga 90 ribu dan sudah terpasang atau digunakan oleh puluhan website itupun merupakan produk reseller yang tentu ada kemungkinan ada website-website lain yang menggunakan tema yang sama. Bagi anda yang memiliki usaha, tentu ini berpengaruh karena website sendiri merupakan salahsatu element penting untuk membangun sebuah brand usaha anda dan jika ternyata desain website yang anda gunakan bisa dibilang pasaran tentu orang-orang pun akan menyangka bahwa produk anda merupakan produk kaleng-kaleng (catatan website yang kami temukan hanya sekedar dipasang saja tanpa adanya kastemisasi).
Harga sadis #
Ketika jasa membuat website dibayar dengan biaya yang begitu murah. Baik, kita ambil contoh membuat desain untuk cms wordpress. Bisa dikatakan ini adalah desain yang akan dipakai di website Anda. Jika website Anda dibangun menggunakan CMS WordPress, maka template biasanya dibeli di situs marketplace template ternama, semisal themeforest. Harganya berkisar antara 800.000 sampai 1,5 juta rupiah atau terkadang ada developer yang membuat sendiri agar kastemisasi jadi lebih luwes agar hasil yang didapat bisa sesuai dengan keinginan klien (ini yang sering kami lakukan), belum plugin yang tidak semua gratis. Oh iya, perlu hati-hati dalam menggunakan template atau plugin wordpress ya… karena ada yang murah bahkan gratis ternyata produk Nulled Script.
Paket bundling #
Dalam pembuatan sebuah website, biasanya si penyedia jasa juga memberikan paket gratis hosting dan domain selama satu tahun begitu juga dengan Uwais Code.
Maintenance #
kami sendiri beberapa kali mendapat klien yang sebelumnya menggunakan penyedia jasa lain dan qodarulloh murah juga mengecewakan hingga akhirnya pindah. Tak heran kenapa sekarang website murah-murah karena prinsipnya ketika website sudah jadi dan terjadi error, ada beberapa yang tidak mau melakukan maintenance baik karena harganya murah atau kode aplikasi juga website yang ternyata karya oranglain lalu mereka jual.
Kesimpulan #
Jika anda pengusaha, bisa dibilang pembuatan website ini termasuk modal awal. Karena dengan modal beberapa juta anda bisa menggunakannya untuk 10tahun kedepan bahkan seumur hidup. Jadi jika dihitung dalam hitungan perbulan, tentu sangatlah murah untuk sebuah jasa branding produk anda.
Kami tidak memaksa anda untuk menggunakan jasa kami dan kami juga tidak melarang anda untuk menggunakan jasa lain yang lebih murah, namun disini kami hanya ingin memberikan gambaran mengapa jasa untuk membuat sebuah website atau aplikasi begitu mahal.
Dalam pembuatan website atau aplikasi, jarang sekali kami menggunakan produk jadi adapun kami menggunakan framework sebagai landasan kerjaan kami dan perlu diketahui bahwa dalam proses pengembangannya kami membutuhkan internet dan kebutuhan lainnya, jadi bisa anda bayangkan jika jasa kami hanya dibayar 100 atau 200 ribu saja maka habis buat bayar internet saja bahkan mungkin tombok.
Tapi kadang-kadang saya lihat Uwais Code suka pasang iklan website Landing Page dengan harga 300rb saja? yups, adakalanya kami ingin membantu teman-teman pengusaha yang baru memulai usaha dengan modal yang belum kuat kami sediakan tema Landing Page yang bisa anda lihat contohnya https://sumber-kaos.pages.dev/.
Semoga anda berkenan, Barakallahufiikum…